Langkah Budidaya Bunga Violet untuk Pemula
Salah satu bunga yang mudah ditanam oleh toko bunga Surabaya adalah bunga violet yang bisa membuat halaman rumah menjadi indah. Warna bunga violet sesuai dengan namanya yaitu berwarna ungu.
Bagi yang sudah pernah menanam, mungkin sudah tahu ya sulit atau tidak menanam bunga tersebut. Nah, sekarang bagi yang belum pernah menanam bunga violet sama sekali, berikut ada 8 cara yang bsia diikuti jika ingin menanam bunga yang berwarna ungu ini.
Tips Mudah Toko Bunga Surabaya Budidaya Bunga Violet
1. Siapkan pot
Jika ingin menanam bunga dari toko bunga Surabaya murah, selalu yang menjadi langkahnya adalah menyiapkan media tanam. Media tanam ini sangat penting untuk tumbuhan. Untuk menanam bunga violet tentu saja membutuhkan pot bunga karena ini adalah tanaman hias.
Namun, bagi yang ingin menanam langsung di tanah juga boleh, tidak masalah. Tetapi resikonya, tanaman hias ini ketika sudah mulai tumbuh dan berkembang akan menyebar sehingga bisa saja tanaman hias jadi tidak menarik dilihat.
Pot yang dipilih sebaiknya bukan sembarang pot. Bunga violet membutuhkan pot yang agak tinggi, atau boleh juga diletakkan di atas tempat tertentu, karena nantinya bunga violet akan menutupi bagian pot jika sudah tumbuh membesar. Pot yang digunakan bukan polybag jenis plastik, tetapi pot ember dari plastik saja.
2. Siapkan media tanam
Tanah yang telah disiapkan untuk menanam bunga violet dimasukkan ke dalam pot. Bunga yang berwarna ungu ini bisa dihidup dan beradaptasi pada berbagai jenis tanah jika pH-nya sesuai dan nutrisi dari tanah tersebut tercukupi untuk tanaman hias ini.
Boleh juga ditambahkan sekam atau kayu kecil-kecil (seperti serbuk kayu) ke dalam pot tersebut agar tanah tersebut lama-kelamaan tidak mengeras. Tanaman hias bunga juga ready di.jual bunga Surabaya.
Tanah tersebut juga bisa diberi pupuk kandang. Caranya dicampurkan pupuk kandang dengan tanah dan ditambahkan NPK 16-16-16 dengan kadar kurang lebih 20 gr per pot. Tambahkan sekam atau serbuk kayu dan diaduk hingga rata. Setelah tanah dan semua bahan lain tercampur barulah tanah tersebut dimasukkan ke dalam pot.
3. Proses pembibitan
Perkembangbiakan bunga violet dari tempat jual bunga Surabaya timur dilakukan secara vegetatif buatan. Rumpun anakannya dipisah dengan hati-hati dan pelan agar akarnya tidak putus dan bisa ikut terbawa untuk pindah tanam.
Akar yang sudah dipisahkan tersebut direndam dalam cairan larutan fungsida dan bakterisida sistemik dalam waktun10 hingga 20 menit. Bagi yang belum memiliki bibit dari induknya maka boleh mencari di tempat yang menjual tanaman hias. setelah diangkat bibit yang direndam tadi, kemudian dipindahkan ke dalam pot.
4. Proses penanaman
Jika ingin menanam bibit bunga ungu ini, maka ada baiknya jika dilakukan pada pagi hari atau ketika sore hari, setelah ditanam langsung disiram. Selanjutnya di sekitar pangkal batang bibit bunga violet dibuat tanah seperti gundukan dengan tujuan menopang tanaman tersebut. Jangan langsung diberi pupuk saat baru siap tanam, biarkanlah tanaman tersebut beradaptasi dulu pada media tanam yang baru tersebut.
5. Ukuran penyiraman
Langkah selanjutnya adalah merawat bunga violet dari tempat pesan bunga Surabaya yang sudah ditanam, termasuk di dalamnya kegiatan pemberian air atau disebut juga penyiraman. Tanaman hias yang dirawat dengan baik tentu akan menghasilkan hasil yang baik juga, bahkan bisa maksimal seperti yang diharapkan. Umumnya tanaman hias memerlukan air untuk proses pertumbuhan dan perkembangannya, begitu juga bunga violet.
Hampir seperti merawat bunga anggrek, kadar air di dalam pot bunga violet yang didapatkan dari pesan bunga Surabaya online juga perlu diperhatikan kadar airnya, agar jangan terlalu banyak air atau terlalu kering.
Kalau bisa, diusahakan agar seimbang air meresap ke dalam tanah dalam pot tersebut. Satu hal lagi yang perlu diketahui adalah tidak boleh menyiram bunga violet terlalu sering, ini bisa membuat tergenangnya air di dalam tanah atau dasar pot dan akhirnya akar bunga violet membusuk.
Jika dibiarkan dalam waktu yang lama tentu bisa menyebabkan kematian pada bunga violet ini.
Jika bingung bagaimana cara yang tepat untuk menyiramnya. Maka coba perhatikan terlebih dahulu tanah yang ada dalam pot sebelum dilakukan penyiraman.
Jika dilihat tanah sudah kering atau tampak kering, maka tanaman bunga violet sudah bisa disiram sekitar 5 atau 7 hari sekali. Jika ingin tampilan daunnya segar dan terlihat bersih, maka debu yang menempel pada daun tanaman bunga violet bisa dibersihkan dengan menggunakan spray. Ini bisa dilakukan setiap 2 hingga 4 minggu sekali.
6. Pemberian pupuk susulan
Untuk apa dilakukan pemberian pupuk lagi, padahal pada langkah sebelumnya sudah diberi pupuk. Ini dilakukan bertujuan agar pertumbuhan dan perkembangan tanaman bunga violet bisa berlangsung dengan baik dan cepat serta bisa membuatnya tumbuh subur.
Saat memilih pupuk ini perlu memperhatikan kadar unsur haranya, antara unsur hara makro dan mikro bisa seimbang. Salah satu pupuk yang bisa digunakan untuk tanaman bunga violet ialah pupuk organic cair (POC) dengan kandungan nutrisi yang dimilikinya lengkap. Untuk penggunaan dosisnya bisa disesuaikan yang tertera di tabel.
Jika ingin hasil tanaman yang lebih bagus, maka pupuk cair organic ini bisa dicampurkan dengan NPK 16-16-16. Pemberian pupuk ini dilarang setiap hari, tetapi berilah sebanyak satu bulan sekali.
7. Perangsang munculnya bunga
Jika dilihat secara alaminya, maka karangan bunga Surabaya violet ini mulai berbunga setelah berumur 4 hingga 6 bulan. Setelah ini, maka proses pembungaannya akan lebih cepat terjadi yaitu sekitar 1 hingga 2 bulan sekali. Sebenarnya ada cara yang bisa dilakukan jika ingin bunga violet lebih cepat menghasilkan bunga, yaitu menggunakan ZPT Auksin ketika tanaman bunga violet berumur 3 bulan ke atas.
Pemberian hormon auksin ini membuat tunas tumbuh dengan cepat dan cepat menghasilkan bunga dengan kuantitas yang banyak. Namun, bukan berarti jika ingin bunga lebih banyak lagi maka penggunaan hormonnya ditingkatkan, tidak. Tetapi, berikan hormon ini sesuai dosis yang ada di kemasan agar pertumbuhannya berlangsung normal.
8. Pertahanan penyakit
Penyakit bukan saja menjangkiti manusia, tetapi penyakit juga hadir pada tanaman yang didapat dari beli karangan bunga Surabaya. Contohnya bunga violet ini akan lebih mudah terserang penyakit ketika tingkat kelembaban tinggi, sehingga tingkat kelembaban jika menanam bunga ini perlu diperhatikan.
Penyakit yang menghinggapi bunga violet yaitu jamur dan bakteri yang pathogen. Untuk mencegah terjadinya peningkatan kelembaban caranya adalah hindari sering melakukan penyiraman. Atau cara lain jika sudah ditemukan adanya gejala penyakit pada tanaman bunga violet ialah dengan menggunakan bakterisida dan fungisida.
Itulah beberapa langkah yang bisa diikuti bagi siapa saja yang ingin menanam bunga violet di halaman rumah. Bunga yang cantik ini tentu bisa memperindah halaman rumah dengan warna ungunya. Berbagai jenis bunga dengan berbagai warna bisa ditemui di toko bunga Surabaya.